https://tik.ft.unm.ac.id/bni4d/ https://tik.ft.unm.ac.id/shopify/slot888/

UCY Bagikan Sembako Kepada Mahasiswa Luar Negeri dan Daerah

By: Admin | Diposkan pada: 08-06-2020

UCY bagikan sembako kepada mahasiswa luar negeri dan daerah.

YOGYA, KRJOGJA.com – Sejak masa pandemi Covid-19 sebagian mahasiswa Universitas Cokroaminoto Yogyakarta (UCY) yang berasal dari luar daerah masih tertahan di DIY. Tak hanya mereka yang dari luar daerah, beberapa mahasiswa luar negeri yang kuliah di UCY juga tak bisa pulang ke negara masing-masing. Untuk membantu para mahasiswa tersebut, pihak kampus membagikan paket sembako guna meringankan beban mereka.

Di UCY setidaknya terdapat 14 mahasiswa dari Thailand yang masih tertahan di DIY, sedangkan yang dari luar daerah tersisa 92 mahasiswa. Saat ini mereka tetap tinggal di rumah kost masing-masing sambil menunggu situasi kembali normal.

Diantara mereka ada yang daerahnya asalnya masih memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), namun ada pula pihak keluarga mahasiswa yang tak memiliki biaya untuk memulangkan dan mengantar kembali ke DIY. Pasalnya pihak keluarga di daerah juga terdampak Covid-19 secara ekonomi.

“Para orangtua dari Thailand rata-rata merupakan petani karet dan selama pamdemi berkurang drastis penghasilannya. Untuk itulah, UCY telah membagikan sejumlah bungkus sembako sebagai satu bentuk kepedulian kepada mahasiswa yang masih bertahan di DIY,” jelas Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UCY, Farid Iskandar di kampus setempat, Senin (08/06/2020).

Rektor UCY Dr Ciptasari Prabawanti mengatakan dalam masa pandemi ini Universitas Cokroaminoto akan terus memantapkan diri sebagai digital university. Tak hanya bagi mahasiswam para dosen karyawan juga dituntut untuk meningkatkan diri dalam menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

“Seluruh dosen, mahasiswa dan karyawan saya harapkan dapat terus meningkatkan diri dalam memggunakan teknologi informasi dan komunikasi. Mahasiswa tidak boleh menyerah dan wajib memanfaatkan situasi saat ini untuk berkembang menjadi pembelajar merdeka,” lanjutnya.

Selama masa pandemi ini perkuliahan secara daring masih terus berlangsung di UCY. Sedangkan pendaftaran mahasiswa sudah dan tengah berjalan gelombang ke dua. (*)

Sumber Berita